SLEMAN - Rombongan Pramuka Kaledonia Baru berkunjung ke beberapa destinasi wisata di Kaliurang, Sleman. Kunjungan ini disambut hangat oleh jajaran pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Sleman dan Dewan Kerja Cabang (DKC) Sleman pada Rabu, 29 Januari 2025.
Kegiatan diawali dengan kunjungan ke Gardu Pandang yang menawarkan pemandangan alam yang indah. Rombongan Kaledonia Baru dan Kwartir Cabang Sleman melanjutkan perjalanan ke Karang Pramuka Kaliurang, tempat yang menjadi lokasi kegiatan Pramuka. Perjalanan mereka diakhiri dengan kunjungan ke Omah Jadah yang berada di kawasan wisata Tlogo Putri Kaliurang.
Semangat dan antusiasme yang tinggi ditunjukkan oleh para anggota Pramuka Kaledonia Baru sepanjang kegiatan. Meskipun jadwal kunjungan sangat padat, mereka tetap bersemangat mengikuti seluruh rangkaian acara yang telah dijadwalkan. Salah satu tujuan utama kunjungan ini adalah untuk menjalin hubungan internasional serta memperkenalkan budaya dan kegiatan Pramuka kepada masyarakat Yogyakarta.
Kunjungan ini juga memberikan kesempatan bagi kedua belah pihak untuk saling berbagi pengalaman, baik dalam bidang kepramukaan maupun pariwisata. Rombongan Pramuka Kaledonia Baru dipimpin oleh Ketua Asosiasi Pramuka Kaledonia Baru, Michel Reverce, bersama beberapa anggota lainnya, dan dijadwalkan akan berada di Yogyakarta hingga 7 Februari 2025.
Pewarta : Nur Ainun David (Saka Kominfo)
0 Komentar